Pendidikan

SMK BPN Tasikmalaya Hadirkan Teaching Factory dan Program ke Jepang

×

SMK BPN Tasikmalaya Hadirkan Teaching Factory dan Program ke Jepang

Sebarkan artikel ini
SMK BPN Tasikmalaya Hadirkan Teaching Factory dan Program ke Jepang

KOROPAK.COM – TASIKMALAYA – Menjawab kebutuhan tenaga kesehatan di tengah meningkatnya permintaan global, khususnya dari Jepang, SMK Bina Putera Nusantara (BPN) Kota Tasikmalaya menghadirkan inovasi pendidikan vokasi melalui Teaching Factory berbasis layanan medis serta program kerja ke luar negeri bertajuk “BPN Goes to Japan.”

Program keahlian Layanan Kesehatan dengan konsentrasi Asisten Keperawatan dan Caregiver ini difokuskan untuk menghasilkan lulusan siap pakai yang kompeten secara teknis dan berdaya saing internasional.

Saat ini, sejumlah alumni SMK BPN telah bekerja sebagai caregiver di berbagai fasilitas kesehatan lansia di Jepang.

Seiring dengan permintaan tenaga kerja dari Jepang yang terus meningkat. SMK BPN meresponnya dengan membekali siswa tidak hanya keterampilan keperawatan, tetapi juga pelatihan bahasa dan budaya kerja Jepang.

Melalui Teaching Factory, siswa dilibatkan langsung dalam layanan praktik seperti pemeriksaan kesehatan dasar, cek golongan darah, terapi aktivitas, serta penyewaan alat kesehatan.

BACA JUGA:  Diskusi Panel Bahas Praktik Terbaik Pendidikan Perubahan Iklim

SMK BPN Tasikmalaya Hadirkan Teaching Factory dan Program ke Jepang

Skema ini dirancang untuk menanamkan budaya kerja industri sejak dini sekaligus memperkuat keterampilan kerja berbasis kebutuhan lapangan.

Selain itu, seluruh kurikulum juga disusun dengan mengacu pada standar nasional dan internasional. Kompetensi inti meliputi pengetahuan penyakit umum, kejiwaan, hingga keterampilan dasar keperawatan, yang dilengkapi dengan pembentukan karakter seperti empati, kesabaran, dan akhlak profesional.

Dengan pendekatan berbasis industri dan kemitraan luar negeri, SMK BPN menjadi salah satu SMK di Indonesia yang mampu menjawab secara konkret tantangan bonus demografi dan kebutuhan tenaga kerja kesehatan global.

Program ini juga membuka peluang wirausaha kesehatan bagi para alumni di masa depan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!